Dalam media pembelajaran terdapat tiga ciri media yang merupakan petunjuk mengapa media digunakan dan apa-apa saja yang dapat dilakukan oleh media yang mungkin guru tidak mampu (atau kurang efisien) melakukannya. Ketiga ciri tersebut yaitu:
[1]

a. Ciri fiksatif

Ciri fiksatif merupakan ciri yang menggambarkan kemampuan media merekam, menyimpan, melestarikan dan merekontruksi suatau peristiwa atau kejadian obyek. Ciri amat penting bagi guru karena kejadian-kejadian atau obyek yang telah direkam atau disimpan dengan format media yang ada dan dapat digunakan setiap saat.[2]



b. Ciri manipulatif

Ciri manipulatif adalah ciri yang merupakan tranformasi suatu kejadian atau obyek dimungkinkan karena media memiliki ciri manipulatif. Kejadian yang memakan waktu berhari-hari dapat disajikan kepada siswa dalam waktu dua atau tiga menit dengan teknik pengambilan gambar. Kemampuan media dengan ciri manipulatif ini diperlukan kehati-hatian karena apabila terjadi kesalahan dalam pengaturan dapat menimbulkan salah penafsiran.[3]

c. Ciri distributif

Ciri distributif merupakan ciri dari media yang memungkinkan suatu obyek atau kejadian tersebut ditransportasikan melalui ruang dan secara bersamaan kejadian tersebut disajikan kepada sejumlah besar siswa dengan stimulus pengalaman yang relatif sama dengan kejadian itu dan dapat diproduksi berapa kalipun serta dapat digunakan secara bersamaan diberbagai tempat.[4]


Budianto
...............................................

[1] Azhar Arsyad (2007) Media Pembelajaran Jakarta: Raja Grafindo Persada, hal,12


[2] Azhar Arsyad , Media Pembelajaran...........hal,12


[3] Azhar Arsyad , Media Pembelajaran...........hal,12


[4] Azhar Arsyad , Media Pembelajaran...........hal,12